Jumat, 16 September 2011

GSJ News: Sampah , Elemen yang Sulit Terurai

Sampah , Elemen yang Sulit Terurai

SAMPAH  merupakan hal yang sangat akrab dalam kehidupan kita. Namun ternyata sampah-sampah tersebut tidak semuanya mudah terurai atau membusuk. Menurut penelitian sampah yang paling cepat terurai adalah kulit pisang dan kulit jeruk  yang bisa terurai dalam waktu dua minggu. Selebihnya hanya bisa diurai dalam hitungan bulan, tahun, bahkan puluhan ribu tahun.
Nah, mulai dari sekarang ada baiknya jika anda berfikir dahulu sebelum menggunakan barang-barang yang sekali pakai. Bayangkan betapa sampah akan semakin menumpuk di sekeliling kita mengingat jumlah sampah semakin bertambah namun sulit terurai.
Selain meminimalisir penggunaan barang-barang sekali pakai, kita juga bisa mendaur ulang sampah dengan cara mengubahnya menjadi barang-barang kreatif yang bisa dipakai lagi.
Seperti pesan Soffia Seffen, salah satu pendiri usaha kreatif pengolahan limbah plastik yang ada di Pekanbaru  “ Jangan pernah malu untuk memakai benda-benda daur ulang, karena sebenarnya kita turut andil menjaga lingkungan,” ujarnya.(asrul-gsj-dari berbagai sumber/new)

 
Design by Green Student Journalists | Bloggerized by Lasantha - Tebarkan virus cinta lingkungan | student_lovers_enviroment, Riau Province