Minggu, 01 Mei 2011

Pahlawan Inspirasiku (Abdullah): Ustadzku

Foto: Abdullah
Hallo teman-teman semuanya. Perkenalkan, nama saya Abdullah. Saya lahir tanggal 10 Oktober 2000, jadi umur saya sekarang hampir sebelas tahun. Sekarang saya sekolah di SDN 016 Cik Ditiro, Pekanbaru, kelas III.
Sekarang saya tinggal di Jalan Pangeran Hidayat Gg Teladan. Setiap sore habis maghrib saya mengaji di TPA Mushala Ubudiyah. Ustadz yang menjadi guru di sana baik sekali. Karena selain mengaji, kami juga belajar banyak hal, termasuk tentang menjaga lingkungan. Ustadz pernah menjelaskan kalau di dalam Al-Qur’an diterangkan bahwa manusia harus baik-baik terhadap alam. Saya senang sekali bisa belajar di sini.***

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Green Student Journalists | Bloggerized by Lasantha - Tebarkan virus cinta lingkungan | student_lovers_enviroment, Riau Province