GREEN Student Journalist (GSJ) Siak merekrut anggota baru di tingkat Kabupaten Siak. Perekrutan itu diadakan di SMA Negeri 1 Siak, SMA 19 Siak, SMA 13 Siak, SMK Pertanian, SMP 20 Siak, SMP 1 Siak, SMP 25 Siak dan di SMP 50 Siak rabu (26/1) lalu.
Khusus untuk peserta dari SMAN 1, GSJ Siak mengadakan tes seleksi bagi peserta yang mendaftar sebagai anggota GSJ yakni dengan membuat tulisan tentang pelantikan Osis SMAN 1 Siak yang yang dilaksanakan pada 24 Januari kemarin.
“Khusus untuk SMAN 1, selain menyerahkan aplikasi para peserta juga harus menulis. Hal itu dimaksudkan untuk melihat sejauh mana keseriusan mereka untuk menjadi anggota GSJ,” ungkap Ahmad Fuad Reaka koordinator GSJ Siak.
Saat ini peserta yang sudah menyerahkan aplikasi untuk sekolah SMAN 1 Siak sudah ada sebanyak 20 orang. Sementara untuk tujuh sekolah lainnya sudah ada sekitar 200 formulir yang diterima. Menurut Fuad pendaftaran masih terus dibuka sampai satu minggu ke depan.
“Untuk sekolah-sekolah lain memang tidak diadakan seleksi alias semua aplikasi yang masuk akan diterima. Sehingga untuk ke depannya, kami ingin mereka dari masing-masing sekolah dapat mengembangkan GSJ di sekolahnya masing-masing,” lanjut Fuad yang merupakan siswa dari SMAN 1 Siak tersebut.
Melalui tim seleksi yakni Annisa, Dilla, Maulidin dan Teddy yang seluruhnya adalah siswa SMAN 1 Siak, perekrutan dilakukan dengan dua cara yakni dengan mengisi formulir secara manual dan melalui layanan short message service (SMS). Pengumuman hasil lolos seleksi akan diadakan pada jumat depan dan dilanjutkan dengan rapat akbar yang dihadiri oleh seluruh anggota GSJ SMAN 1 Siak dan dua orang perwakilan dari setiap sekolah yang mengikuti perekrutan.
Fuad berharap GSJ Siak bisa berkembang meliputi dunia pendidikan di Kabupaten Siak. Selain itu mereka juga dapat mengembangkan bakat menulis dan mengajak generasi muda lain untuk berpartisipasi menjaga ling¬ku¬ngan.¬(mai/GSJ Siak/new)
0 komentar:
Posting Komentar