Hentikan Polusi Air Sungai
Perjuangannya memperbaiki dan mempertahankan kualitas air yang mengalir di Kali Surabaya, memberikan hasil manis untuknya. Karena pada awal Mei 2011 yang lalu ia telah menerima penghargaan The Goldman Enviromental Prize. Sebuah bentuk penghargaan level dunia untuk orang-orang yang menaruh perhatian lebih pada lingkungan. Wah luar biasa ya!
Prigi menerima penghargaan ini bersama 5 orang lainnya yang berasal dari seluruh dunia. Mereka adalah Raoul Du Toit dari Zimbabwe, Dmitry Lisitysn dari Russia, Ursula Sladek dari Germany, Hilton Kelley dari USA dan Francisco Pineda dari El Salvador.
Apa yang dilakukannya? Bersama dengan LSM Ecoton yang dibentukknya sejak kuliah, Prigi giat mengajak berbagai pihak untuk bisa peduli terhadap kualitas air sungai yang menjadi bahan baku PDAM Surabaya. Dimana PDAM ini dikonsumsi oleh 3 juta penduduk Surabaya. Ia juga merupakan pendiri Kelompok Jurnalis Pencinta Lingkungan (KJPL)
Dalam melakukannya kegiatannya, Prigi tidak pernah pandang bulu. Dia mendekati berbagai kalangan, mulai dari masyarakat biasa, aktivis lingkungan sepertinya, serta pemerintah pun tak ketinggalan. Ia juga tak segan memperkarakan industri yang bandel dengan membuang limbahnya ke Kali Surabaya. Bahkan ia juga pernah menggugat Gubernur Jawa Timur, Soekarwo karena dianggap lalai dalam menjaga mutu kali Surabaya. Tak ketinggalan Presiden SBY pun sempat disomasinya. Karena menganggap buruknya kualitas Kali Brantas akibat dari kesalahan SBY.
Meskipun terkesan keras, suami Daru Rini ini dikenal baik hati dan tidak pelit dalam berbagi ilmu. Bahkan alumni Biologi Universitas Airlangga (UNAIR) ini juga tak segan memberikan kesempatan langsung bagi pegiat lingkungan dan mahasiswa dari berbagai daerah di Indonesia bahkan luar negeri untuk menimba ilmu secara langsung padanya melalui program internship.
Prigi juga telah menjadi langganan mentorship Ashoka Indonesia, sebuah LSM internasional yang getol mengajak generasi muda untuk peduli terhadap lingkungan. Ia juga menggagas dan mendidik detektif Kali Surabaya. Ini dilakukan, karena menurutnya anak merupakan sosok yang paling rentan terhadap pencemaran yang terjadi di Kali Surabaya. Mandi di kali kini menjadi kegiatan mewah bagi sebagian anak-anak.
Oprah Theatre, San Francisco telah menjadi saksi bahwa putra Indonesia pernah berdiri di sana, sejajar dengan pejuang lingkungan pilihan dari negara lainnya. Selamat Prigi dan terus berjuang! (afra-gsj/int/new)
Biodata
Nama Lengkap : Prigi Arisandi
Tanggal Lahir : 24 Januari 1976
Nama Istri : Daru Rini
Nama Lengkap : Prigi Arisandi
Tanggal Lahir : 24 Januari 1976
Nama Istri : Daru Rini
0 komentar:
Posting Komentar