Senin, 01 Oktober 2012

Saling Klaim Kendaraan Paling Irit BBM

Event akbar pencinta otomotif, Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012, yang digelar pada 20 hingga 30 September 2012, mengusung tema yang kental tentang hijau. Tentang tema ramah lingkungan ini, agen pemegang merek siap dengan jagoan-jagoannya
Kendaraan ramah lingkungan telah menjadi tuntutan ketika bahan bakar semakin langka dan efek pemanasan global semakin nyata. Fenomena ini menuntut perusahaan otomotif menghasilkan produk otomotif yang hemat energi dan rendah emisi karbon.
Dengan tema “Eco Mobility” pada IIMS 2012, diharapkan para produsen mobil dan agen pemegang merek (APM) menghadirkan kendaraan ramah lingkungan dan hemat bahan bakar.
Seperti dikutip dari koran jakarta, Ketua Penyelenggara IIMS 2012, Johnny Darmawan, mengharapkan agar para peserta pameran mengenalkan dan membagi informasi produknya kepada masyarakat selama pameran. “Kita berharap peserta pameran mambawa berbagai teknologi terbaru yang lebih ramah lingkungan,” ujar Johnny dalam pernyataan pers persiapan IIMS, beberapa waktu lalu.
Menurut Johnny, tema “Eco Mobility” dipilih untuk mendukung masyarakat agar dapat bertransportasi secara cerdas dengan mengurangi kebergantungan terhadap bahan bakar fosil serta semangat untuk memprioritaskan cara hidup yang mengutamakan ramah lingkungan serta konservasi energi.
Johnny menjelaskan tema “eco mobility” sangat pas untuk IIMS kali ini. Semangat bertranportasi secara cerdas, dengan mengurangi kebergantungan pada bahan bakar fosil fosil, melakukan konservasi energi, merupakan pilihan yang tidak dapat ditolak.
Tema “eco mobility” disambut baik oleh BMW. BMW Indonesia akan menghadirkan jajaran mobil-mobil yang mengusung teknologi Ffficient Dynamic, sebuah teknologi yang dikembangkan oleh BWM dalam rangka mengurangi pemakaian bahan bakar fosil dan mereduksi emisi karbon.
 Corporate Communications Director PT BMW Indonesia, Helena Abidin, mengungkapkan setiap mobil BMW terbaru didesain dengan teknologi Efficient Dynamic. Dia mengaku teknologi mesin BMW sekarang ini yang terbaik di kelasnya dalam hal efisiensi bahan bakar dan tingkat emisi karbon.
Penggunaan teknologi Efficient Dinamic pada advanced diesel pada BMW dapat memangkas emisi hingga 25 persen pada 2008 ketimbang emisi mesin pada 1995. Teknologi Efficient Dynamics BMW mampu merebut perhatian konsumen di Eropa karena secara nominal hemat hingga 20 persen. “Teknologi advanced diesel BMW menghasilkan emisi yang rendah dan juga irit,” ujarnya Jumat (14/9)
BMW yang menempati luas 520 meter persegi di Hall A IIMS kali ini BWM akan lebih fokus mengenalkan jenis advanced diesel dengan teknologi Effcient Dynamic. Jajaran produk ini adalah BMW 520d sedan , BMW X5 30d untuk SUV, BMW X3 20d untuk SUV, dan BMW X1 20d jenis station wagon.
Helena berharap Indonesia bisa meniru tren yang terjadi di negara maju. Di Eropa 70 persen pembeli BMW memilih mesin diesel, sementara di dunia penjualan diesel angkanya mencapai 40 persen ketimbang mesin bensin.
Untuk menjawab tema “eco mobility” pada IIMS, Hyundai mengenalkan teknologi mesin CRDi. Mesin yang tersemat pada SUV Hyundai Sante Fe terbaru ini menghasilkan tenaga besar dengan kapasitas mesin lebih kecil.
Kapasitas mesin All New Sante Fe dipangkas dari 2.500 menjadi hanya 2.200 saja. Uniknya dengan mesin lebih mungil Sante Fe sanggup menghasilkan tenaga 200 tenaga kuda dan torsi maksimal 440 Nm. “Tapi walapun mesinnya kecil tenaganya lebih besar berkat kompresi yang lebih baik,” ujar Wakil Presiden Direktur PT Hyundai Mobil Indonesia, Mukiat Sutikno, Jumat (14/9). (int/bud)


0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Green Student Journalists | Bloggerized by Lasantha - Tebarkan virus cinta lingkungan | student_lovers_enviroment, Riau Province