Selasa, 12 Juni 2012

Komit Tanamkan Virus Cinta Lingkungan

SEDERHANA:Peringatan hari jadi ke-3 Green Student Journalist di
Taman Kota Jalan Diponegoro dirayakan secara sederhana oleh kru GSJ dan pendiri GSJ, Andi Noviriyanti.
       KAMIS (7/6) genap sudah Green Student Journalist (GSJ) berusia tiga tahun. Perjalanan yang masih cukup singkat untuk berbicara banyak, namun penuh kesan dan pesan untuk bisa ikut terlibat dalam membangun kesadaran ramah lingkungan.Sebagai momen pengingat dan menandakan detik-detik awal keberadaannya, kru GSJ mengadakan perayaan sederhana ulang tahunnya di taman kota, tepat di samping Hotel Arya Duta Pekanbaru. Dengan penuh kebersahajaan, momen itu juga menjadi momen untuk menguatkan kembali semangat bahwa membangun ‘’Generasi Hijau’’ tetap harus diperjuangkan.Acara ini dihadiri oleh para Green Student.Green Student Journalists berdiri berdekatan dengan Hari Lingkungan Hidup yakni tanggal 6 Juni 2009. Yang telah menunjukkan eksistensinya dalam menebarkan virus cinta lingkungan melalui tulisan. Sehingga atas antusias dan semangat para anggota, Green Student Journalists telah memasuki tahun ke-3 pada tahun ini. “ Semoga Green Student Journalists semakin sukses, semakin besar, dan konsisten dalam menyebarkan virus-virus cinta lingkungan” ucap Asrul, selaku anggota GSJ yang cukup lama di Green Student Journalists, ketika memasuki acara “wishes”. Acara semakin seru, ketika para anggota Green Student Journalistsrebutan meniupkan lilin bersamaan. Setiap anggota memberikan doa dan juga harapan-harapan untuk Green Student Journalist kedepannya.“ Waktu 3 tahun bukan waktu yang lama, dan juga bukan waktu yang sebentar. Adanya kita bersama disini menebarkan kebaikan untuk mencintai lingkungan kepada teman- teman tak lepas dari usaha, semangat, dan juga kekompakan” kata Andi Noviriyanti dengan semangatberapi-api.
Tidak hanya itu, Green StudentJournalists juga memiliki misi yanglebih yakni sebagai motivator lingkungan dan menebarkan virus cinta lingkungan bukan hanya skalaProvinsi Riau, tetapi juga skala nasional dan mancanegara. (melatigsj/dac)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Green Student Journalists | Bloggerized by Lasantha - Tebarkan virus cinta lingkungan | student_lovers_enviroment, Riau Province