Kamis, 06 September 2012

HUT Ke-8 Bike to Work

GOWES BERSAMA: Beberapa kegiatan angggota B2W Pekanbaru saat gowes beberapa waktu lalu.(ft.Teguh_GSJ)

SATU Sepeda Satu Indonesia, Satu Sepeda Sejuta Sahabat. Paling tidak itulah selogan yang tak henti-henti terus dikumandangkan oleh seluruh anggota Bike to Work (B2W) Indonesia kepada seluruh lapisan masyarakat.
“Tidak terasa sejak pertama kali dideklarasikan pada tahun 2005 di balai kota DKI Jakarta, kini (27/8) (B2W) telah berumur delapan tahun,” ucap Toto Sugito pada situs resmi B2W Indonesia.
Sejarahnya, B2W berawal dari sekelompok penggemar kegiatan sepeda gunung yang tergabung kedalam komunitas Jalur Pipa Gas (JPG).  Yang seluruh anggotanya memiliki spirit, gagasan serta harapan untuk terciptanya udara bersih di perkotaan. Sehingga terwujudlah Bike to Work Community atau yang pada saat itu lebih dikenal Komunitas Pekerja Pesepeda.
6 Agustus 2004 menjadi hari pertama mereka berkampanye penggunaan sepeda menuju tempat kerja. Namun baru setahun kemudian barulah terwujud peresmian Bike to Work Indonesia. Yang mana 27 Agusutus menjadi hari dideklarasikannya komunitas berlogo warna kuning ini.
Banyak cara yang dilakukan coordinator B2W masing-masing daerah untuk ikut memperingatinya. Seperti Nigth Ride yang dilakukan anggota B2W DKI Jakarta. Bersepeda yang dimulai dari tugu monas ini juga diselingi dengan acara pembacaan deklarasi. Sementara di Bandung, seluruh anggota B2W Bandung memilih untuk merayakannya dengan bersepeda sore.
Di usianya yang ke delapan, Bike to Work Indonesia berharap agar pemerintah dapat memenuhi hak-hak pesepeda seperti yang telah dikeluarkan dalam undang-undang.
Sementara itu dalam hal terpisah, Hendri Bhirowo selaku ketua B2W Pekanbaru menyampaikan bentuk terima kasihnya kepada pihak-pihak yang selama ini telah membantu. Baik dalam bentuk apapun sehingga B2W Indonesia dapat survive sampai dengan saat ini. (teguh-gsj/dac)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Green Student Journalists | Bloggerized by Lasantha - Tebarkan virus cinta lingkungan | student_lovers_enviroment, Riau Province